Alfamart Gelar Senam Ceria Bersama Lansia: Energi Positif dan Solidaritas Terpupuk

- Pewarta

Kamis, 30 Mei 2024 - 18:46 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

CERAKEN.ID – PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (Alfamart) Cabang Lombok mempersembahkan kegiatan penuh keceriaan dan kesehatan dengan menggelar senam bersama lanjut usia (Lansia) bertemakan “Lansia Terawat, Indonesia Bermartabat” pada Rabu (29/5).

Acara ini diadakan dalam rangka memperingati Hari Lansia yang jatuh pada tanggal tersebut, bertempat di Pusat Pelayanan Sosial Lanjut Usia Mandalika, Kota Mataram.

Acara ini dihadiri oleh ratusan Lansia, serta melibatkan karyawan Alfamart, PHLU Provinsi NTB, dan tim penggerak PKK. Branch Manager Alfamart Lombok, Muhson, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Alfamart sebagai toko komunitas.

Baca Juga :  Rannya Melepas Rindu dengan Masyarakat Lombok Timur, Beri Pengobatan dan Sunatan Massal Gratis

“Para Lansia selama ini juga merupakan konsumen loyal kami. Kegiatan ini selain untuk memeriahkan Hari Lansia, juga sebagai bentuk apresiasi kami kepada mereka yang telah memberikan kontribusi positif dalam masyarakat,” ungkap Muhson.

Selain itu, kegiatan ini diharapkan dapat mendorong pola hidup sehat melalui olahraga. Keterlibatan lintas generasi, termasuk karyawan Alfamart, diharapkan dapat memberikan pelajaran positif mengenai pentingnya menjaga kesehatan.

“Kami juga memberikan dukungan berupa paket sembako,” tambah Muhson.

Baca Juga :  Pasar Malam Rohmi-Firin Hiburan untuk Rakyat

Senam yang dilakukan disesuaikan dengan kemampuan peserta dan terdiri dari gerakan ringan, namun suasana tetap meriah dengan partisipasi aktif dari para Lansia. Salah seorang peserta, Sri Rahayu, mengapresiasi kegiatan ini karena mampu meningkatkan solidaritas dan menjadi ajang silaturahmi.

“Kegiatan seperti ini mampu menyalurkan energi positif,” ujar Sri Rahayu dengan penuh semangat.

Dengan adanya kegiatan ini, Alfamart tidak hanya menunjukkan kepedulian sosialnya tetapi juga memperkuat hubungan dengan komunitas dan membangun energi positif di tengah masyarakat.***

 

 

 

Penulis : CR-02

Editor : Editor Ceraken

Berita Terkait

Pasar Malam Rohmi-Firin Hiburan untuk Rakyat
Rannya Melepas Rindu dengan Masyarakat Lombok Timur, Beri Pengobatan dan Sunatan Massal Gratis
Berbagi Kebahagiaan, PT Dharma Graha Utama Grup Rayakan Hari Jadi Ke-11
Desa Darmasari Berinovasi: Pupuk Organik Karya Mahasiswa KKN UNRAM, Solusi Cerdas untuk Masa Depan Pertanian
PENGUMUMAN AMDAL : Rencana Kegiatan Pembangunan Bangunan Pengaman Pantai 3 Gili (Trawangan,Meno dan Air) di Kabupaten Lombok Utara
Aruna Senggigi Dukung Pemerintah Cegah Stunting dengan Pemeriksaan Gizi Balita dan Distribusi Bahan Pangan Bergizi
Tidak Lelah, Mi6 Kunjungi Dompu Serap Aspirasi PKL Sebelum Perhelatan Pilgub NTB 2024
Mi6 Gelar Roadshow Episode II di Pulau Sumbawa, Petakan Isu Strategis Pedagang Kaki Lima

Berita Terkait

Minggu, 22 September 2024 - 13:17 WITA

Pasar Malam Rohmi-Firin Hiburan untuk Rakyat

Kamis, 19 September 2024 - 07:30 WITA

Rannya Melepas Rindu dengan Masyarakat Lombok Timur, Beri Pengobatan dan Sunatan Massal Gratis

Jumat, 13 September 2024 - 18:48 WITA

Berbagi Kebahagiaan, PT Dharma Graha Utama Grup Rayakan Hari Jadi Ke-11

Selasa, 20 Agustus 2024 - 15:56 WITA

Desa Darmasari Berinovasi: Pupuk Organik Karya Mahasiswa KKN UNRAM, Solusi Cerdas untuk Masa Depan Pertanian

Rabu, 14 Agustus 2024 - 14:15 WITA

PENGUMUMAN AMDAL : Rencana Kegiatan Pembangunan Bangunan Pengaman Pantai 3 Gili (Trawangan,Meno dan Air) di Kabupaten Lombok Utara

Berita Terbaru

Translate »