BIMA (ceraken.id)- Bupati Bima, Hj. Indah Dhamayanti Putri (IDP) menghadiri upacara HUT Kota Bima yang ke-22 hari ini, Rabu (17/4/2024). Mengenakan busana adat rimpu Donggo, Bupati IDP menyampaikan apresiasi da kebahagiaannya untuk Kota Bima.
“Kota Bima telah menorehkan berbagai prestasi dalam usia 22 tahun ini, dan kami berkomitmen untuk terus meningkatkannya,” ungkap Bupati saat berdialog dengan awak media pasca upacara.
Selain itu, Bupati IDP menekankan pentingnya perayaan ini sebagai momentum refleksi atas kemajuan yang telah dicapai oleh Kota Bima selama 22 tahun terakhir.
“Saya bangga kota bima sudah banyak berbenah, dari sisi pembangunan lebih sumber daya manusia, saya berharap hari ini dank e depan dengan bertambahnya usia, Kota bima akan lebih baik lagi. Dirgahayu Kota BIma,” tambah Bupati yang telah menjabat 2 periode tersebut.
Sementara itu, Pj. Walikota Bima, Muhammad Rum menyampaikan harapannya di hadapan para peserta upacara. Mengusung tema “22 Tahun Berkarya, Bangkit Menuju Kota Yang Religius dan Berbudaya”, beliau berharap agar Kota Bima menjadi pusat budaya yang dikenal di seluruh dunia.
“Kami berharap agar seluruh jajaran ASN Pemerintah Kota Bima menjalankan tugas mereka dengan penuh dedikasi, sebagai bentuk ibadah kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala,” ungkapnya saat memberikan amanat inspektur upacara.
Upacara perayaan HUT Kota Bima ini tidak hanya menjadi momen untuk mengenang sejarah, tetapi juga sebagai panggilan untuk terus berusaha memajukan Kota Bima ke arah yang lebih baik, lebih religius, dan lebih berbudaya.***