Pebulu Tangkis Kelahiran Lombok, Jadi Bintang di Negeri Orang

- Pewarta

Senin, 15 April 2024 - 13:54 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Somi Romdhani, saat berlaga dalam turnamen Badminton Asia Championship beberapa waktu lalu. (Foto: Dok. Somi Romdhani )

Somi Romdhani, saat berlaga dalam turnamen Badminton Asia Championship beberapa waktu lalu. (Foto: Dok. Somi Romdhani )

MATARAM (Ceraken.id)- Nama Somi Romdhani akhir-akhir ini sempat mencuat khususnya di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). Somi Romdhani sendiri merupakan pemain Bulu Tangkis Kelahiran desa Merembu, Kecamatan Labuapi, Kabupaten Lombok Barat, provinsi Nusa Tenggara Barat yang kini membela negara Uni Emirat Arab (UEA).

Namanya melejit viral setelah menantang salah satu pebulu tangkis bintang Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting dalam kejuaraan Badminton Asia Championship yang digelar pada 09 – 14 April lalu.

Menanggapi itu, Somi panggilan akrab Somi Romdhani mengaku kaget bercampur bahagia, dirinya mengaku hanya berkabar ke keluarga besar yang ada di Lombok meski dirinya sudah berstatus sebagai atlet Bulu Tangkis naturalisasi UEA.

“Gimana ya, pertama agak kaget juga sebenarnya sampek viral sebegitu banyaklah, teman-teman Lombok memasukkan ke media sosial, dan keluarga juga. Sebenarnya saya cuma share di group keluarga saja, setiap kegiatan dan turnamen,” tuturnya melalui telpon seluler, Senin (15/4/2024).

Somi bercerita, dalam perjalanan karirnya saat di Indonesia dirinya pernah menempuh pendidikan Bulu Tangkis di PB Jaya Raya Jakarta, kemudian jauh setelahnya berangkat menuju UEA untuk mengadu keberuntungan.

Sesampainya disana, dirinya tidak langsung bergelut dengan olahraga bulu tangkis, tapi mencari keberuntungan lain. Kemudian dengan jeli melihat peluang dan berdasarkan potensi yang dimiliki akhirnya dia memutuskan untuk bermain sambil melatih bulu tangkis atlet lokal.

Empat tahun di UEA, Somi pun beberapa kali mengikuti turnamen, hingga pada akhirnya di tahun kelima ini, Somi resmi di naturalisasi oleh negara UEA dan sudah beberapa kali mengikuti turnamen internasional dengan berbendera UEA.

Berikut deretan turnamen internasional yang pernah Somi Romdhani ikuti dalam beberapa bulan terakhir:

1. 32nd Iran Fajr International Challenge 2024 International Challenge, 30 Januari – 03 Februari.

2. Azerbaijan International 2024 International Challenge 07 – 11 Februari.

3. Uganda International Challenge 2024 International Challenge 21 – 25 Februari.

4. Ciputra Hanoi – Yonex Sunrise Vietnam International Challenge 2024 International Challenge 12 – 17 Maret.

5. Ruichang China Masters 2024 Super 100 19 – 24 Maret.

6. Condensate Kazakhstan International Challenge 2024 International Challenge 02 – 06 April.

7. Badminton Asia Championships 2024 Super 10000 9 – 14 April.***

 

 

 

Berita Terkait

Angka Kemiskinan Lotim 2024 Terendah Dalam Lima Tahun Terakhir   
Polsek Praya Barat Daya Berikan Bantuan Sembako dan Layanan Kesehatan Gratis kepada Lansia di Desa Pandan Tinggang
Aktivis Lotim Bersama Para Sopir Dum Truk Hearing dengan Pj Bupati
Selama Panen Raya, MRMP Sumbawa Beroperasi 24 Jam
Puncak Hardiknas, Pj Gubernur NTB Serahkan Penghargaan AiSO di Sembalun
Pangdam IX/Udayana Panen Raya Jagung dan Deklarasi Patriot Pangan di Lombok Timur
Expo Gallery Dekranasda Kota Mataram Pamerkan Karya Lokal
Desa Batu Nampar Selatan Dapatkan Program Perpipaan Air Bersih

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 04:51 WITA

Angka Kemiskinan Lotim 2024 Terendah Dalam Lima Tahun Terakhir   

Minggu, 26 Mei 2024 - 19:45 WITA

Polsek Praya Barat Daya Berikan Bantuan Sembako dan Layanan Kesehatan Gratis kepada Lansia di Desa Pandan Tinggang

Rabu, 15 Mei 2024 - 00:54 WITA

Aktivis Lotim Bersama Para Sopir Dum Truk Hearing dengan Pj Bupati

Senin, 6 Mei 2024 - 23:27 WITA

Selama Panen Raya, MRMP Sumbawa Beroperasi 24 Jam

Minggu, 5 Mei 2024 - 13:01 WITA

Puncak Hardiknas, Pj Gubernur NTB Serahkan Penghargaan AiSO di Sembalun

Berita Terbaru

Translate »