Cek 5 Hal Ini Agar Rumah Aman Selama Mudik Lebaran

- Pewarta

Senin, 1 April 2024 - 15:06 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi pemudik yang menggunakan sepeda motor. (Foto: Antara)

Ilustrasi pemudik yang menggunakan sepeda motor. (Foto: Antara)

MATARAM (ceraken.id)– Banyak orang senang menunggu momen mudik untuk pulang ke kampung halaman dan berkumpul dengan keluarga saat Lebaran. Tapi, ketika meninggalkan rumah, penting untuk mempersiapkan beberapa hal agar rumah tetap aman dan nyaman saat kita pergi. Agar rumah aman selama mudik lebaran, berikut lima tips yang bisa diikuti sebagai langkah pencegahan melansir dari Tempo.co.

Kunci Rapat Pintu dan Jendela

Agar rumah aman selama mudik lebaran, pastikan semua pintu dan jendela rumah telah dikunci dengan rapat. Selain itu, perlu untuk memastikan bahwa gorden-gorden di dalam rumah ditutup dengan rapat, termasuk pintu lemari. Periksa juga apakah ada kerusakan pada pintu atau jendela yang mungkin menjadi celah bagi pencuri untuk masuk ke dalam rumah.

Matikan Saluran Air

Sebelum memulai perjalanan mudik, pastikan saluran air telah mati untuk menghindari potensi terjadinya kebocoran. Selain itu, disarankan untuk mengosongkan semua wadah penampungan air di rumah seperti ember, bak, atau wadah lainnya untuk mencegah berkembangnya jentik-jentik nyamuk atau potensi kedatangan hewan lain yang dapat mengganggu. Tindakan-tindakan ini tidak hanya membantu menghemat air bersih, tetapi juga menjaga agar rumah aman selama ditinggal mudik lebaran.

Lepas Regulator Gas

Langkah selanjutnya dalam persiapan meninggalkan rumah saat mudik adalah pastikan regulator gas telah dicabut dengan benar. Hal ini penting dilakukan untuk menghindari terjadinya kebocoran gas yang berpotensi menyebabkan kebakaran. Proses pencabutan regulator gas harus dilakukan dengan hati-hati dan teliti agar tidak ada masalah keamanan yang timbul selama kita pergi.

Beritahu Tetangga

Salah satu tips penting lainnya saat mudik adalah untuk tidak lupa memberitahu tetangga terdekat bahwa Anda akan meninggalkan rumah untuk beberapa hari. Berkomunikasi dengan tetangga dapat memberikan manfaat yang besar, karena mereka dapat membantu menjaga keamanan rumah Anda selama Anda pergi. Selain itu, tetangga juga dapat menjadi mata dan telinga tambahan untuk melaporkan kejadian yang mencurigakan kepada Anda atau pihak berwenang jika diperlukan. Ini adalah langkah sederhana namun efektif agar rumah aman selama mudik lebaran.

Jangan Membagikan Rencana Mudik di Media Sosial

Untuk menjaga keamanan rumah Anda saat mudik, sangat penting untuk menghindari membagikan rencana perjalanan Anda di media sosial. Mengumumkan secara terbuka bahwa Anda akan pergi untuk beberapa waktu dapat memberikan informasi kepada orang asing bahwa rumah Anda akan kosong, yang dapat meningkatkan risiko keamanan. Oleh karena itu, bijaklah dalam menggunakan media sosial dan hindari untuk memberikan detail tentang rencana perjalanan Anda, terutama yang berkaitan dengan meninggalkan rumah dalam waktu yang lama.***

Penulis : CR - 04

Editor : Tim Redaksi

Berita Terkait

Tailing dan Penyakit Minamata    
Program SULTan Berhasil Kendalikan Inflasi Lotim Maret 2024
Kejelian Diperlukan untuk Menghindari Penipuan Uang Palsu Selama Bulan Suci Ramadan
Sejarah Inflasi :”Dari Babilonia hingga Romawi” 
Jagoan Kalah Pilpres!
Inflasi Lotim Februari 2024 Tetap “Rendah dan Stabil”
Ketika Harga Beras Melambung Tinggi
Deflasi Lotim Minggu IV Desember 2023 Terbaik Pertama di Indonesia   

Berita Terkait

Sabtu, 4 Mei 2024 - 15:50 WITA

Tailing dan Penyakit Minamata    

Selasa, 2 April 2024 - 14:59 WITA

Program SULTan Berhasil Kendalikan Inflasi Lotim Maret 2024

Senin, 1 April 2024 - 15:29 WITA

Kejelian Diperlukan untuk Menghindari Penipuan Uang Palsu Selama Bulan Suci Ramadan

Senin, 1 April 2024 - 15:06 WITA

Cek 5 Hal Ini Agar Rumah Aman Selama Mudik Lebaran

Sabtu, 30 Maret 2024 - 08:47 WITA

Sejarah Inflasi :”Dari Babilonia hingga Romawi” 

Berita Terbaru

SOCIAL & POLITIC

DPW PPP NTB gelar Sholawatan dalam rangka Harlah ke 52

Minggu, 5 Jan 2025 - 23:46 WITA