Ustadz Zamroni Husaini: Dai Inspiratif Dibalik Keindahan Taman Surga Rinjani Sembalun

- Pewarta

Kamis, 4 Januari 2024 - 08:41 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

CERAKEN.ID – Setelah puluhan tahun keliling Negeri Jiran Singapura dan Malaysia, membuat Ustadz Zamroni Husaini berketetapan hati untuk pulang ke Indonesia, membangun kampung halamannya di Lombok Timur Nusa Tenggara Barat. Salah satunya mendirikan wahana wisata syariah bernama Taman Surga Rinjani yang mengusung konsep the place unlimited happiness. Keren!

Mengunjungi Sembalun Lombok Timur sebagai pusat wisata kelas dunia, tak sempurna rasanya bila tak menikmati keindahan Taman Surga Rinjani. Inilah salah satu destinasi wisata alternatif di Sembalun yang belakangan makin populer saja dan kian ramai dikunjungi para wisatawan domestik maupun mancanegara.Namun tahukah anda, siapa dibalik kemolekan dan keindahan Taman Surga Rinjani Sembalun?

Dialah ustadz Zamroni Husaini, sang penggagas dan pemilik Taman Surga Rinjani Sembalun.

Sebelumnya, banyak yang tercengang dan tak menduga kalau Taman Surga Rinjani Sembalun adalah milik putra daerah.”Dipikirnya taman ini milik investor luar, ada yang bilang milik Pengusaha China atau Bule dan pengusaha asing lainnya,”kata sang Empunya ustadz Zamroni Husaini, yang dikenal sebagai dai muda dan pengusaha muslim sukses kelahiran Mamben Daya, Kecamatan Wanasaba, Lombok Timur.

Disebutkan, Taman Surga Rinjani Sembalun sejauh ini sangat ramai dikunjungi karena mempunyai sejumlah daya tarik. Tempat wisata ini menawarkan pengalaman baru dalam berwisata. Di sana tersedia beragam fasilitas dan wahana, mulai dari sepeda gantung, perosotan, air terjun, akuarium, 6 jenis ayunan hingga taman bunga dan restoran.

Baca Juga :  MotoGP Lombok Makin Seru dengan Menginap di Hotel Aruna Senggigi, Pilihan Akomodasi Terbaik

Taman Surga Rinjani juga memiliki beragam spot foto yang unik, seperti karpet aladin, tangan raksasa, kapal Nabi Nuh dan lainnya.”Taman Surga Rinjani kami bangun diatas lahan seluas 50 are dikelilingi perbukitan dan perkebunan serta hamparan sawah yang siap mewarnai keseruan sambil memacu adrenalin para pengunjung. Sepeda gantung dan perosotan inilah yang menjadi objek utama di lokasi wisata taman surga ini, yang siap memberikan sensasi baru berwisata di Sembalun,” jelasnya sebagaimana dikutip CERAKEN.ID dari MATARAMRADIO.COM.

Diungkapkan, pengunjung bisa menikmati keindahan panorama pegunungan Sembalun dan hamparan sawah. Pemandangan indah itu bisa dinikmati sambil minum secangkir kopi dan makanan khas Sembalun.

Taman surga Rinjani juga menghadirkan konsep wisata syariah yang dipadukan dengan kearifan lokal masyarakat Sembalun. Konsep ini lahir dari Sembalun yang menyandang gelar destinasi bulan madu terbaik (World Best Halal Honeymoon Destination) dalam ajang World Halal Tourism Award (WHTA) di Abu Dhabi pada 2016.”Kita mencoba mengembangkan konsep wisata Syariah dan edukasi wisata syariah, kami menggelar pengajian sambil berwisata,”paparnya.

Sebagai informasi, Taman Surga Rinjani berada di Desa Sembalun Bumbung, Kecamatan Sembalun, Lombok Timur. Kawasan wisata ini berada 5 kilometer dari Taman Wisata Pusuk Sembalun dan tiga kilometer dari Rest Area Sembalun pusat Kecamatan wilayah setempat.

Baca Juga :  Pasar Malam Rohmi-Firin Hiburan untuk Rakyat

Taman Surga Rinjani ini beroperasi pada Senin hingga Jumat pukul 09.00-18.00 WITA dan Sabtu hingga Ahad dan hari libur pukul 08.00-20.00 WITA.

Zamroni berencana, di tempat wisatanya tersebut ke depan akan ada tambahan fasilitas penginapan. Taman Surga Rinjani ini juga bakal menjadi tempat wisata religi. Menjadi tempat pengunjung menggali llmu agama, ilmu fiqih juga disediakan yang dikhususkan wisata religi. Menggali agama seperti ilmu fiqih dan ilmu tauhid. Akan disiagakan guru dan program-prorgamnya.“Insya Allah akan kita sediakan program dan guru, serta tambahan fasillitas penginapan serta fasilitas pendukung lainnya,” imbuhnya dan mengaku terharu karena keberadaan destinasi wisata ini telah mengubah banyak hal dan memberi manfaat ekonomi bagi warga sekitar yang berjualan di sepanjang jalan menuju Taman Surga Rinjani Sembalun.”Para pedagang mengaku semua jalan mereka laris setelah adanya obyek wisata ini. Apapun yang mereka jual berkaitan dengan hasil bumi dan makanan atau minuman khas Sembalun dan semua produk ikutannya selalu laku diborong pembeli. Alhamdulillah,”sebut Ustadz Zamroni. (Bersambung)

Berita Terkait

MotoGP Lombok Makin Seru dengan Menginap di Hotel Aruna Senggigi, Pilihan Akomodasi Terbaik
Pasar Malam Rohmi-Firin Hiburan untuk Rakyat
Rannya Melepas Rindu dengan Masyarakat Lombok Timur, Beri Pengobatan dan Sunatan Massal Gratis
Berbagi Kebahagiaan, PT Dharma Graha Utama Grup Rayakan Hari Jadi Ke-11
Politisi PDIP Ahmad Amrullah Resmi Dilantik Jadi Anggota DPRD Lombok Timur Periode 2024-2029
Desa Darmasari Berinovasi: Pupuk Organik Karya Mahasiswa KKN UNRAM, Solusi Cerdas untuk Masa Depan Pertanian
PENGUMUMAN AMDAL : Rencana Kegiatan Pembangunan Bangunan Pengaman Pantai 3 Gili (Trawangan,Meno dan Air) di Kabupaten Lombok Utara
Aruna Senggigi Dukung Pemerintah Cegah Stunting dengan Pemeriksaan Gizi Balita dan Distribusi Bahan Pangan Bergizi

Berita Terkait

Selasa, 24 September 2024 - 16:27 WITA

MotoGP Lombok Makin Seru dengan Menginap di Hotel Aruna Senggigi, Pilihan Akomodasi Terbaik

Minggu, 22 September 2024 - 13:17 WITA

Pasar Malam Rohmi-Firin Hiburan untuk Rakyat

Kamis, 19 September 2024 - 07:30 WITA

Rannya Melepas Rindu dengan Masyarakat Lombok Timur, Beri Pengobatan dan Sunatan Massal Gratis

Jumat, 13 September 2024 - 18:48 WITA

Berbagi Kebahagiaan, PT Dharma Graha Utama Grup Rayakan Hari Jadi Ke-11

Rabu, 21 Agustus 2024 - 14:11 WITA

Politisi PDIP Ahmad Amrullah Resmi Dilantik Jadi Anggota DPRD Lombok Timur Periode 2024-2029

Berita Terbaru

Translate »