CERAKEN.ID- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mencopot Kapolda Jawa Timur Irjen Nico Afinta. Posisi Nico sebagai Kapolda digantikan Irjen Teddy Minahasa.
Pencopotan Nico itu tertuang dalam Surat Telegram bernomor ST/2134/X/KEP/2022 tertanggal 10 Oktober 2022
“Irjen Pol Dr Nico Afinta Kapolda Jatim diangkat dalam jabatan baru sebagai Sahlisosbud Kapolri,” begitu tertulis dalam Surat Telegram yang dikutip Tempo, Senin, 10 Oktober 2022.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Tempo berusaha mengkonfirmasi Surat Telegram ini ke pihak-pihak terkait di Mabes Polri.
Pencopotan Nico Afinta ini dilakukan setelah terjadinya tragedi Kanjuruhan Malang yang menewaskan 131 orang pada Sabtu, 1 Oktober 2022. Sebelumnya, Kapolres Malang juga telah dicopot.(0007)